Dokumen Rencana Penanggulangan Bencana Kabupaten Gunungkidul
Wisti Agnita Putrantia 10 September 2024 17:30:42 WIB
Dokumen Rencana Penanggulangan Bencana Kabupaten Gunungkidul
Tahun 2024-2028
PENGANTAR
Sebagai upaya melaksanakan mandat Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2007 tentang Penanggulangan Bencana, pada pasal 35 dan 36 serta Peraturan Pemerintah Nomor 21 Tahun 2008 tentang Penyelenggaraan Penanggulangan Bencana pasal 5 dan 6 agar Pemerintah dan Pemerintah Daerah. Upaya penanggulangan bencana, mempunyai perencanaan penanggulangan bencana. Pemerintah dan Pemerintah Daerah sesuai dengan kewenangannya, diwajibkan untuk menyusun Rencana Penanggulangan Bencana (RPB). Penyusunan Dokumen dikoordinasikan oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Gunungkidul bersama dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPO) yang terkait dengan upaya penanggulangan bencana.
Dokumen Rencana Penanggulangan Bencana Kabupaten Gunungkidul merupakan rencana kerja penanggulangan bencana di Kabupaten Gunungkidul. Dokumen ini bersifat komprehensif yang memuat penyelenggaraan penanggulangan bencana sejak pra-bencana hingga pasca bencana. Perencanaan penanggulangan bencana meliputi pengenalan dan pengkajian ancaman bencana, pemahaman kerentanan masyarakat, analisis kemungkinan dampak bencana, pilihan tindakan pengurangan risiko bencana, penentuan mekanisme kesiapan dan penanggulangan dampak dan alokasi tugas, kewenangan dan sumber daya yang tersedia. Substansi tersebut kemudian dituangkan dalam kebijakan dan strategi yang akan dilakukan dalam penyelenggaraan penanggulangan bencana di Kabupaten Gunungkidul.
Tim Penyusun berharap agar dokumen yang dihasilkan dapat membantu implementasi upaya-upaya dalam kegiatan penanggulangan bencana secara lebih terencana, lebih terarah, dan lebih terintegrasi sesuai dengan visi dan misi Kabupaten Gunungkidul dalam penanggulangan Bencana.
Tim Penyusun, 2023
Dokumen Lampiran : Dokumen Rencana Penanggulangan Bencana Kabupaten Gunungkidul
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Pemerintah Kalurahan Kemejing Salurkan BLT Dana Desa Bulan Oktober 2024
- Penyaluran Beras CPP Oktober 2024
- Pemeriksaan Kesehatan untuk Pamong Kalurahan Kemejing dan Keluarga
- Pemerintah Kalurahan Kemejing dan UPT Puskesmas Semin 1 Gelar Pembinaan Ibu Hamil dengan Senam dan P
- Penyaluran BLT DD Tahun 2024 Bulan ke-9
- Rapat Koordinasi Rutin Kader Lansia
- Kalurahan Kemejing Sukses Tampil di Acara Gelar Potensi dan Raih Status Kalurahan Rintisan Budaya Ma