Budidaya Pisang Sebagai Sumber Ekonomi Produktif

Ismail Fahmi 02 November 2017 09:45:30 WIB

Kemejing (TIM_SID) - Adalah Bapak Lapiyo yang beralamat di Dusun Sulur I, Kemejing, Semin, Gunungkidul, yang mengembangkan budidaya pisang sebagai sumber tambahan bagi ekonomi keluarga. Usaha yang telah dirintis kurang lebih 1 tahun itu mampu memberikan tambahan ekonomi keluarga mereka, berbagai jenis pisang yang ia tanam, mulai pisang ambon, rojo, kepok kuning dan lain-lain.

Kebun seluas kurang lebih 100 meter yang berada dibelakang rumah itu tampak subur dan rapi serta bersih, terlihat sangat terawat dan terencana dalam proses penanamannya, tiap pohon berjarak 3 meter dan diberi parit di tiap bidang nya.

Untuk pupuk tanaman menggunakan media sekam dari kotoran ayam, dalam waktu 12 bulan sudah mulai bisa panen, dan untuk tiap pohon hanya diberikan dua anakan pohon saja, ini menjaga agar pohon pisang bisa berkembang dengan maximal.

Usaha kreatif ini sangat cocok untuk wilayah di Kabupaten Gunungkidul sehingga layak untuk dikembangkan sehingga bisa menjadi usaha rumahan yang dapat menambah income keluarga. (red. Ismail Fahmi)

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar